Sabtu, Desember 05, 2009

" Manasik Haji "


Yang namanya belajar memang lebih baik diberikan sejak dini . Apapun itu . Belajar mengetahui kebaikan dan keburukan , belajar mandiri , belajar menghargai orang lain , bahkan belajar untuk mempunyai cita – cita yg tinggi .


Demikian juga belajar untuk lebih tahu bagaimana caranya melaksanakan ibadah haji . Selasa 1 Desember 2009 lalu , TK ade Al – Hidayah Plus , n seluruh TK / RA/ Paud sekota Madiun mengadakan kegiatan “ Manasik Haji “ . Kegiatan yg dimaksudkan untuk menanamkan keinginan berhaji sejak dini ini diikuti kurang lebih 2.500 anak – anak yg kesemuanya mengenakan baju berwarna putih sekaligus yg mengantarkan .



Berangkat dari rumah sekitar jam 6 pagi ,acara baru dimulai sekitar jam 8 pagi . Lumayan juga buat nunggunya . Apalagi cuaca panas n berangin . Untungnya selama kegiatan ade nggak rewel sama s'ekali . Cuman yg nggak nahan , nggak mau pisah sama payung hijaunya " panas katanya . Untung aja payung kecil punya mbak Ama ini memudahkan diriku untuk memantau keberadaannya . Abisnya payungnya itu Nyolok pisan euy….


Kegiatan yg dimulai dari Arafah – mabit di musdalifah , bermalam di Mina ,melempar 3 jumroh , mencium hajar aswad dan memutari kabah , lari antara safa dan marwah sekaligus tahalul merupakan rangkaian wajib ibadah haji . Meskipun Cuma bohong – bohongan , sempat merinding juga saat membayangkan jutaaan umat manusia ada di tanah suci waktu melakukan ibadah haji . Subhanallah ….




Mudah2 apa yg diterima Ade hari ini dalam kegiatan Manasik Haji tidak sia – sia Amien.

Tidak ada komentar: